Coffee-Travel-Guidance: Pulang ke Rumah Si Jacob di Jacob Koffie Huis

October 19, 2018

Source: Author's Collection

Pekan lalu pertanyaan mengenai dimana tempat minum kopi yang enak di daerah Depok mulai bermunculan di akun instagram saya. Mencoba mengulik beberapa informasi dari teman, Jacob Koffie Huis menjadi destinasi review kali ini. Nama café nya mengambil kosa kata Belanda “koffiehuis”  yang berarti kedai kopi, Jacob Koffie Huis mengedepankan hashtag #NgopiDiRumah yang berhasil membuat sahabat kopi yang datang ke café ini serasa berada di rumah. Terletak di Jalan Kemuning, Pancoran Mas, Depok, suasana Jacob Koffie Huis cukup tenang karena sedikit terpisah dari jalan raya. Bentuk café nya pun seperti rumah-rumah pada umumnya. Didepan, sahabat kopi akan disambut dengan rerumputan dan tulisan “Jacob” yang cukup besar di dinding luar café yang dicat berwarna putih.

Source: Author's Collection
Source: Author's Collection
Terdiri dari dua pintu masuk, pintu pertama menuju “ruang tamu” café dan pintu masuk kedua yang langsung menuntun sahabat kopi ke “halaman belakang” café. Café yang buka sejak pukul sepuluh pagi hingga sepuluh malam ini memiliki nuansa warna hitam putih dan dipercantik dengan beberapa furniture kayu dan ornament berwarna coklat. Nuansa ini membuat Jacob Koffie Huis terlihat minimalis dan sangat instagram-able untuk para sahabat kopi. Adapun beberapa quotes yang ditempel di sudut-sudut café ini menambah banyak spot foto cantik.

Source: @anssyafira


Beralih ke meja barista yang berada di bagian dalam café, seperti bagian dapur di dalam sebuah rumah. Terdapat banyak makanan pendamping kopi seperti choco lava cake, kroket, pasta, dan beberapa jenis pastry terjejer rapi di samping meja kasir. Adapun beberapa bungkus biji kopi yang juga dipajang diatas mesin espresso, seperti Gayo Gajah Village dari Shoot Me In The Head Coffee Bar and Roastery, Alamendah Patuha Honey dari Mother Pigeons Coffee Roaster, dan biji kopi produksi Jakarta Coffee House Roastery menambah lengkap pemandangan indah favorit para sahabat kopi.

Source: Author's Collection

Source: Author's Collection
Saat membaca papan menu, mata tertarik pada Kopi Tamu dan Kopi Dingin yang menurut penjelasan sang barista, adalah kopi botolan. Sayang, saat itu yang tersedia hanya Kopi Tamu saja. Kopi Tamu adalah kopi susu botolan. Hampir sama dengan kopi botolan café pada umumnya, Kopi Tamu memiliki rasa yang sangat light karena kadar susu atau creamer yang menurut saya agak berlebih. Disediakan dengan segelas es batu lumayan menambah kesegaran bagi para sahabat kopi yang suntuk karena macet dan panasnya Kota Depok di siang hari.

Source: Author's Collection
Source: @pandufrtna
Belum puas dengan Kopi Tamu, saatnya memesan Affogato ala Jacob Koffie Huis. Terdiri dari dua scoop ice cream rasa vanilla yang manis, ditambah dengan satu shot espresso yang pahit diawal namun memiliki aftertaste yang sweet but sour patut diacungi jempol. Walaupun hanya dicampur dengan satu shot espresso, jangan remehkan kekuatan Affogato ini karena rasa espresso yang dihasilkan dari espresso machine ini cukup strong hingga mampu mengalahkan manisnya rasa ice cream vanilla yang dingin.

Source: Author's Collection
Bagi kalian yang ingin mencoba menu lain selain kopi, saya merekomendasikan Hot Chocolate ala Jacob Koffie Huis. Berbeda dengan hot chocolate di kafe lain yang biasanya sangat manis, Hot Chocolate disini justru memiliki rasa yang ringan karena tidak terlalu manis namun tetap nikmat. Adapun Choco Lava Cake yang berukuran mini, disediakan fresh dan hangat. Rasanya yang cukup manis dengan molten chocolate yang meledak di mulut akan membuat para sahabat kopi selalu rindu dengan dessert ala JCH satu ini. Sangat cocok untuk pendamping ngopi!

Source: Author's Collection
Source: Author's Collection


“Hmm…tempatnya bagus sih, kak, tapi harganya pasti mahal!” Wah, kalian salah banget! Café ini mematok harga kopinya mulai dari 20 ribu rupiah hingga 28 ribu rupiah. Untuk ukuran café yang memiliki nilai estetik tinggi, cukup murah, bukan? Jadi, apakah akan pulang ke Jacob Koffie Huis sore ini?

Source: Author's Collection
Sekian dulu coffee-travel-guidance dari Rekonsiliasi Kopi ya! Apa? Masih kurang? Tenang aja! Next episode Rekonsiliasi Kopi siap memberikan informasi terkait toko-toko kopi yang berada di Jakarta dan sekitarnya. So stay tune and enjoy your coffee, Sahabat Kopi!

You Might Also Like

2 comments

  1. Ternyata ada tempat kopi kayak gini ya di daerah depok. Terima kasih yaa

    ReplyDelete
  2. Sama-sama. Stay tune terus ya untuk tau referensi tempat ngopi asik di Jakarta, Depok, dan sekitarnya! Terima kasih sudah berkunjung!

    ReplyDelete

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images